Arsitektur hari ini and future
MAR
31

Masjid Sentral Cologne, Masjid Keren di Jerman




Cologne  - Sepintas, turis yang lewat mungkin mengira bangunan di hadapannya hanya gedung biasa dengan arsitektur cantik. Tapi di dalam, shaf-shaf salat tertara rapi di atas karpet empuk. Inilah masjid megah di Cologne, Jerman.

Cologne Central Mosque, itulah namanya masjid besar dan penuh jiwa seni di Cologne, Jerman. Masjid ini dikelola oleh komunitas Muslim Jerman-Turki, Diyanet Isleri Turk Islam Birligi (DITIB).

Tidak seperti masjid lain yang umumnya memiliki kubah khas, masjid di Cologne ini tidak terlalu mencolok. Kubahnya cenderung cembung datar, jadi tidak terlalu besar. Tepat di samping bangunan gedung, terdapat dua buah buah menara setinggi 55 meter, seperti yang ditulis situs resmi pariwisata Cologne, Senin (30/6/2014).

Mengambil gaya Turki, masjid dirancang dengan arsitektur Ottoman. Dinding kaca pun mengisi beberapa sisi bangunan masjid.

Masuk ke dalam, masjid tidak hanya memiliki ruang salat. Ada beberapa ruang lain yang mengisi bagian dalam masjid, seperti ruang berkumpul komunitas, perpustakaan, kantor masjid, dan ruang untuk seminar.

Di lantai bawah atau basement masjid rencananya akan dibuat sebuah area bazaar. Di sini, seluruh orang bisa datang dan berbelanja kebutuhan.

Dari lantai basement pula, turis bisa masuk ke lantai dasar masjid. Di lantai dasar ini, turis bisa melihar ruang seminar atau mengajar.

Naik satu lantai lagi, barulah turis menemukan ruang salat. Ruang salat ini bisa menampung 2.000-4.000 jamaah. Masih di lantai yang sama, turis juga bisa masuk ke perpustakaan masjid yang mengoleksi aneka buku Islami.

Ya, memang tidak ada yang menyangka kalau Jerman punya masjid sekeren ini. Anda pun bisa mudah menemukannya karena posisi masjid yang berada di samping jalan raya. Tepatnya berada di Venloer Strasse 160, Cologne, Jerman.

[ Sumber :  https://travel.detik.com ]

Labels:
0
COMMENTS
Build a Mobile Site
View Site in Mobile | Classic
Share by: